Tarik Ulur Penggunaan Stadion GBLA untuk Piala Presiden 2022

Selasa, 07 Juni 2022 – 22:15 WIB
Tarik Ulur Penggunaan Stadion GBLA untuk Piala Presiden 2022 - JPNN.com Jabar
Suasana latihan tim sepakbola Persib di Stadion GBLA, Kota Bandung. (Foto: Nur Fidhiah Shabrina/JPNN.com)

Lebih lanjut, Ibrahim menyebut nantinya dalam pengamanan dibutuhkan koordinasi lintas sektor dengan stakeholder.

“Dibutuhkan koordinasi lintas sektor seperti pengadaan fasilitas untuk membangun sistem keamanan, nanti juga akan dikoordinasikan dengan stakeholdernya. Pada prinsipnya, Polda Jabar siap mengamankan jalannya turnamen pramusim,” ungkapnya.

Berbeda dengan Ibrahim, Wali Kota Bandung Yana Mulyana mengatakan bahwa Stadion GBLA sangat siap digunakan untuk menjadi tuan rumah Piala Presiden 2022.

Hanya saja, penggunaan Stadion GBLA tinggal menunggu izin dari kepolisian.

“Belum ada keputusan dari kepolisian apakah Stadion Si Jalak Harupat Kabupaten Bandung atau Stadion GBLA,” ujarnya.

Dia pun berharap, Stadion GBLA dapat terpilih dan mendapat izin untuk menggelar Piala Presiden.

“Mudah-mudahan GBLA yang terpilih untuk Piala Presiden,” tuturnya.

Di tempat yang sama, Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) Teddy Tjahjono mengaku masih menunggu izin dari kepolisian menggunakan Stadion GBLA sebagai tuan rumah turnamen pramusim itu.

Kota Bandung akan menjadi tuan rumah penyelenggaraan Piala Presiden 2022. Manajemen Persib masih tunggu izin penggunaan Stadion GBLA Bandung.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News