Bojan Hodak Tak Mau Anggap Enteng Bhayangkara FC

Kamis, 28 Maret 2024 – 14:20 WIB
Bojan Hodak Tak Mau Anggap Enteng Bhayangkara FC - JPNN.com Jabar
Pelatih Persib Bojan Hodak dalam konferensi pers pra-pertandingan di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung. Foto: Nur Fidhiah Shabrina/jpnn.com

jabar.jpnn.com, KABUPATEN BANDUNG - Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak tetap mewaspadai perlawanan Bhayangkara FC meski mereka jauh diunggulkan dalam pertandingan pekan ke-30 Liga 1 2023/2024 di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Kamis (28/3) malam.

Secara klasemen, Bhayangkara FC bersama Persikabo dan Persita kini menghuni papan bawah dan tengah berjuang untuk keluar dari zona degradasi.

Sementara, Persib Bandung berada di papan atas klasemen dengan peringkat dua. Maung hampir dipastikan mengamankan satu tiket ke babak Championship Series bersama tim Borneo FC.

Bojan menuturkan, meski anak asuhnya akan melawan tim papan bawah, ia mewanti-wanti supaya tidak menganggap enteng lawan.

“Bhayangkara ada di posisi ke dua terbawah, dan kemungkinan mereka akan terdegradasi karena saya yakin tim lain (pesaing di papan bawah) akan mendapatkan beberapa poin,” kata Bojan.

The Guardian yang hanya mengantongi 19 poin saja, kecil kemungkinan untuk bisa bertahan. Maka dari itu, lawan tak akan bermain dengan tekanan tinggi.

“Bhayangkara kecil kemungkinan untuk bertahan dan karena itu, mereka tidak akan mendapatkan tekanan. Saya yakin ini akan jadi laga yang sulit,” ucap dia,

Kemudian, pada pertandingan ini juga Bhayangkara tidak akan diperkuat oleh salah satu pemain andalan mereka, Matias Mier.

Di atas kertas Persib lebih diunggulkan ketimbang Bhayangkara FC, begini penilaian pelatih Bojan.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News