Persib Upayakan Tempat Latihan Tim Musim Depan di Stadion Sidolig

Kamis, 25 Mei 2023 – 10:00 WIB
Persib Upayakan Tempat Latihan Tim Musim Depan di Stadion Sidolig - JPNN.com Jabar
Ilustrasi: Suasana latihan tim Persib di Stadion Sidolig, Kota Bandung. Foto: Nur Fidhiah Shabrina/JPNN.com

jabar.jpnn.com, BANDUNG - Persib Bandung sampai saat ini masih menunggu kepastian Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) sebagai home base atau markas skuad musim depan.

Pasca batalnya gelaran Piala Dunia U-20 di Indonesia, status Stadion GBLA sampai sekarang belum dikembalikan kepada Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung.

Alhasil, Persib sempat kesulitan mencari tempat latihan dan juga bertanding.

Menjelang musim akhir kompetisi kemarin, Persib harus menggunakan beberapa stadion sementara yang ada di luar Kota Bandung.

Tempat latihan yang biasanya dipakai yakni Stadion Sidolig pun sampai sekarang masih belum bisa digunakan.

Direktur PT Persib Bandung Bermartabat Teddy Tjahjono mengatakan ada tiga stadion di Bandung Raya yang bisa dipakai Persib, di antaranya Stadion Sidolig, GBLA, dan Si Jalak Harupat.

Ada pun ketiga stadion itu sebentar lagi akan diserahterimakan Kementerian PUPR kepada pemerintah daerah.

"Sekarang dengan Lapangan Sidolig, SJH (Si Jalak Harupat) dan GBLA (Gelora Bandung Lautan Api) sudah akan diserahterimakan PUPR, sehingga opsi tempat latihan juga semakin banyak," kata Teddy di Bandung, Rabu (24/5).

Persib Bandung masih menunggu serah terima Stadion GBLA dan Sidolig bisa dipakai tim untuk kompetisi musim depan.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News