Sukses Mengatasi Tawuran, Polsek Bojonggede Diganjar Penghargaan Oleh Kapolda Metro Jaya

Rabu, 06 April 2022 – 12:45 WIB
Sukses Mengatasi Tawuran, Polsek Bojonggede Diganjar Penghargaan Oleh Kapolda Metro Jaya - JPNN.com Jabar
Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran, saat memberikan penghargaan kepada Tim Polsek Bojonggede, di Polres Metro Depok. Foto : Lutviatul Fauziah/JPNN.com.

jabar.jpnn.com, DEPOK - Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran memberikan penghargaan kepada Tim Polsek Bojonggede, karena berhasil mencegah terjadinya tawuran.

Dirinya menyebut meskipun Polsek Bojonggede berada di Kabupaten Bogor, tetapi secara wilayah hukum masuk ke Polres Metro Depok dan Polda Metro Jaya.

"Saat ini kami memiliki program AdaPolisi yang bertujuan untuk mencegah terjadinya tawuran yang akhir-akhir ini marak dilakukan oleh kelompok remaja," ujarnya, Selasa (5/4) malam.

Saat ada remaja yang berkumpul, polisi langsung mengidentifikasi menjadi sebuah kelompok yang sering menimbulkan gangguan kamtibmas, dan kemudian memasukannya ke dalam database.

Dari database ini, kemudian jajaran melalui kombinasi antara program AdaPolisi, program Patroli Perintis Presisi membuahkan hasil dengan sukses mencegah terjadinya tawuran.

"Apa yang dilakukan Polsek Bojonggede ini, suatu kemajuan dalam melakukan langkah-langkah antisipatif dalam mencegah terjadinya tawuran," jelasnya.

Jika sebelumnya aparat menunggu ada tawuran baru turun dan bertindak, tetapi saat ini justru sebaliknya.

Hampir setiap hari polisi berpatroli demi menekan potensi gangguan kamtibmas.

Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran memberikan penghargaan berupa satu unit sepeda motor kepada Polsek Bojonggede karena berhasil mengatasi tawuran remaja.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News