Kabar Baik! Pemkab Bogor Buka 1.520 Formasi PPPK Untuk Guru Honor

Jumat, 08 Juli 2022 – 19:25 WIB
Kabar Baik! Pemkab Bogor Buka 1.520 Formasi PPPK Untuk Guru Honor - JPNN.com Jabar
Pemkab Bogor menambah jumlah formasi PPPK untuk guru honorer dari 721 menjadi 1.520. Ilustrasi. Foto: dok.JPNN.com

jabar.jpnn.com, KABUPATEN BOGOR - Pemerintah Kabupaten Bogor membuka sebanyak 1.520 formasi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK), khusus untuk para guru berstatus honorer.

"Baru guru yang sudah dipastikan 1.520 formasi. Keseluruhannya (formasi lain) belum," ungkap Kepala Bidang Pengadaan, Pemberhentian, dan Informasi Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Bogor Nia Kusmardini, Jumat (8/7).

Sebelum ditetapkan 1.520, awalnya pemkab setempat menetapkan 721 formasi PPPK untuk guru. Akan tetapi, muncul desakan dari para guru honorer agar jumlahnya diperbanyak.

Beberapa guru honor bahkan mendatangi Komisi IV DPRD Kabupaten Bogor pada hari Rabu (6/7) guna mempertanyakan nasibnya.

Masalahnya, ada 3.033 guru honorer tak kunjung diangkat menjadi PPPK meski sudah lulus tes pada tahun 2021.

Nia mengatakan bahwa guru honorer yang telah lulus tes pada tahun lalu bisa mengikuti kembali seleksi pada tahun ini tanpa harus melalui tes.

"Sebanyak 3.033 guru yang sudah lulus ini menjadi prioritas untuk mengisi formasi PPPK, terlebih guru K2 (kategori dua)," kata Nia.

Sebagai informasi, pemkab setempat sudah dua kali mengangkat pegawai honor menjadi PPPK. Pada tahun 2019 sebanyak 2.439 orang dan pada tahun 2021 sebanyak 1.423 orang.

Pemkab Bogor membuka 1.520 formasi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK), khusus untuk para guru berstatus honorer.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News