Jasa Tirta II Raih 2 Penghargaan Indonesia Digital Innovation and Achievement Awards 2023

jabar.jpnn.com, DEPOK - Jasa Tirta II berhasil meraih capaian membanggakan dengan memperoleh dua penghargaan dalam Indonesia Digital innovation and Achievement Awards 2023 (IDIA 2023).
Penghargaan yang diraih, yakni Best Digital Technology and IoT Implementation 2023 (Water Resources Management) dan Best Chief Finance Officer (CFO) Indonesia Digital Innovation and Achievement of The Year 2023 yang diberikan kepada Direktur Keuangan, SDM dan Manajemen Risiko Indriani Widiastuti.
Penghargaan diterima oleh Kepala Divisi Renstra, Manajemen Risiko dan TIK R. Rajab Harahap dalam acara Indonesia Digital Innovation and Achievement Awards 2023 yang diselenggarakan di Hotel Aryaduta, Menteng – Jakarta.
Penghargaan Best Digital Technology and IoT Implementation 2023 (Water Resources Management), diberikan karena berhasil menerapkan inovasi teknologi digital melalui Aplikasi Sistem Informasi Sumber Daya Air (SISDA).
SISDA merupakan salah satu teknologi berbasis digital yang merupakan bagian terpenting dari Sistem Pendukung Keputusan (Decision Support System).
Kepala Divisi Operasi dan Pengelolaan SDA dan SDL, Herry Rachmadyanti mengatakan aplikasi tersebut digunakaan untuk mempermudah sistem pengelolaan sumber daya air dan membuat informasi serta pengambilan keputusan lebih optimal.
“Jasa Tirta II sebagai perusahaan pengelolaan sumber daya air melakukan best practice manajemen pengelolaan air yang efektif, efisien, cepat, akurat dan berbasis IT yang mudah digunakan untuk pengambilan keputusan berdasarkan data yang diperoleh dari lapangan secara manual maupun otomatis,” ucapnya.
Dia menerangkan SISDA dibangun sejak tahun 2004 dan saat ini telah menjadi bagian dari implementasi Smart Water Operation (SWO) untuk mencapai tiga hal penting yaitu Peringatan Dini Banjir (Flood Early Warning System), Ketahanan Air Baku (Water Security System), dan Mengoptimalkan Suplai Air Irigasi (Water for Food Security) sebagai bagian dari menjaga ketahanan pangan nasional.
Jasa Tirta II berhasil meraih dua penghargaan dalam Indonesia Digital innovation and Achievement Awards 2023 (IDIA 2023).
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News