Aliansi Mahasiswa Jabar Tuntut Ifran Suryanagara Dicopot

Selasa, 07 Februari 2023 – 17:25 WIB
Aliansi Mahasiswa Jabar Tuntut Ifran Suryanagara Dicopot - JPNN.com Jabar
Aliansi Mahasiswa Jabar Tuntut Ifran Suryanagara Dicopot. Foto: Source for JPNN.

jabar.jpnn.com, BANDUNG - Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Jawa Barat menggelar aksi di depan Kantor DPRD Jabar pada Rabu (7/2).

Mereka menuntut Mantan Ketua DPRD Jabar Irfan Suryanagara dicopot dari jabatannya selaku Anggota DPRD Jabar. Pasalnya, Irfan saat ini tengah berperkara di pengadilan.

"Kami mengawal kasus Irfan Suryanagara yang mana hari ini beliau merupakan pejabat yang belum lepas dari jabatannya. Makanya kita menuntut ke gedung DPRD untuk bisa melepaskan posisinya di DPRD Jabar," kata Koordinator Aksi Muhammad Ari dalam keterangan tertulisnya kepada JPNN.com.

Ari menuturkan, perbuatan yang dilakukan oleh Irfan tak terpuji dan seakan menjadi representasi watak dari anggota dewan lain. Meskipun hingga saat ini belum ada keputusan inkrah atas kasus yang menjerat Irfan.

Irfan tercatat masih menjabat sebagai anggota DPRD Jabar dari Fraksi Partai Demokrat. Irfan menduduki posisi Penasehat Fraksi Partai Demokrat DPRD Jabar dan juga sebagai anggota Komisi III DPRD Jabar.

"Kenapa ada wakil rakyat yang terjerat kasus kok masih dibiarkan," kata Ari.

Sebelumnya, Irfan Surayanagara dituntut 12 tahun penjara oleh Jaksa Penuntut Umum (JPU). Dia didakwa melakukan penipuan dan penggelapan bisnis SPBU

JPU menilai terdakwa terbukti secara sah dan meyakinkan bersama-sama melakukan penggelapan dan pencucian uang sehingga korban mengalami kerugian mencapai Rp 58,4 miliar.

Aliansi Mahasiswa Jawa Barat menggelar aksi di depan Kantor DPRD Jabar. Mereka menuntut Mantan Ketua DPRD Jabar Irfan Suryanagara dicopot.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News