Cap Go Meh Bogor Street Festival 2023 Siap Beri Ruang Bagi Pelaku UMKM

Selasa, 31 Januari 2023 – 15:55 WIB
Cap Go Meh Bogor Street Festival 2023 Siap Beri Ruang Bagi Pelaku UMKM - JPNN.com Jabar
Wali Kota Bogor, Bima Arya saat menghadiri salah satu rangkaian acara Cap Go Meh Bogor Street Festival 2023. Foto : Source for JPNN.

Beberapa UMKM yang hadir dalam bazar antara lain kolaborasi Karunia Baru-Danabrata, Pawon Ma'e, Dapur Mamoz, dan Bunga Estetik Klinik.

Karunia Baru dan Danabrata menyediakan makanan, minuman, kudapan dan bumbu-bumbu vegetarian. Pawon Ma'e membawa produk kripiknya, demikian pula Dapur Mamoz.

Adapun Bunga Estetik Klinik akan menghadirkan produk-produk perawatan kulit seperti pelembab, sabun, dan toner penumbuh rambut berbahan alami.

Salah satu tenaga medis Bunga Estetik Klinik, Tri Mulyati mengatakan pada bazar terdapat layanan konsultasi gratis untuk analisa kulit baik jenis dan keluhan.

Yang menarik pada Bazaar CGM kali ini adalah kehadiran kerajinan tangan khas Sunda dari bahan bambu oleh Nu’Kieu dan beragam pelaku UMKM lainnya binaan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Bogor.

Beberapa produk ternama seperti Madu Nusantara, Fresh Care, Kopi Oplet, Indofood, juga hadir dalam Bazar CGM.

Tak hanya produk UMKM, sepanjang bazar 26 Januari hingga 2 Februari 2023 terdapat beragam acara menarik lainya.

"Sesuai tema, ini pesta rakyat, Ajang Budaya Pemersatu Bangsa, kegiatannya banyak dan mendorong seni budaya dan tradisi," kata koordinator Bazar CGM 2023 Inge.

Acara Cap Go Meh Bogor Street Festival 2023 yang berlangsung dari 26 Januari hingga 2 Februari, siap memberikan ruang bagi pelaku UMKM di Kota Bogor.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News